Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2010

RAHASIA PUASA | KEISTIMEWAAN SERTA TUJUAN DARI BERPUASA

Gambar
Menurut bahasa, puasa adalah menahan, yakni menahan diri dan berpantang dari apa saja. Sedangkan menurut istilah adalah menahan diri dari segala yang membatalkan puasa, yang berupa memperturutkan syahwat perut dan farji, sejak terbitnya fajar sampai terbenamnya matahari, dengan niat khusus. Dr. Yusuf Qardhawi dalam kitabnya Al Ibadah Fil Islam mengungkapkan ada lima rahasia/tujuan dari kita berpuasa sehingga bisa kita rasakan kenikmatannya dalam ibadah Ramadhan: 1. Menguatkan Jiwa.      Dalam hidup , tak sedikit kita dapati manusia yang didominasi oleh hawa nafsunya, lalu manusia itu menuruti apapun yang menjadi keinginannya meskipun keinginan itu merupakan sesuatu yang bathil dan mengganggu serta merugikan orang lain. Karenanya, di dalam Islam ada perintah untuk memerangi hawa nafsu dalam arti berusaha untuk bisa mengendalikannya, bukan membunuh nafsu yang membuat kita tidak mempunyai keinginan terhadap sesuatu yang bersifat duniawi. Manakala dalam peperangan ini m...

SMS SELAMAT IDUL FITRI TERBARU 2011 1432 H | UCAPAN SELAMAT MENYAMBUT BULAN RAMADHAN

Gambar
"Kita tak memiliki apapun dan tak dimiliki siapapun, selain milik Allah. Hidup di dunia hanya mampir sejenak,,mencari bekal dan menanti saat maut menjemput. Inilah saatnya di bulan ramadhan ini kita mencari bekal sebanyak-banyaknya,, Mohon maaf atas segala khilaf yang ada, selamat menunaikan ibadah puasa, semoga ibadah kita diterima Allah ta’ala.”(*) “Ya Allah jadikanlah titian usia saudaraku pada hari ini dalam keridhoanmu, iringi hari esok dengan berkahmu, semoga tiap nafas berkah, tiap kekurangan dicukupkan, tiap harapan dikabulkan dan termasuk mukmin yang tangguh di surga nanti aamin...Selamat menyambut bulan suci ramadhan dan idul fitri” (*)  Sms Selamat Idul Fitri Terbaru 2011 | Ucapan Selamat Menyambut Bulan Suci Ramadhan “Mari kita jadikan momen ramadhan ini untuk meningkatkan ruhiyah, mempertajam fikriyah dan memperkuat jasadiah...Karena perjuangan itu masih panjang. Minal ‘Aidin wal Faizin..Mohon maaf lahir batin.. (*) “Ya Allah jagalah saudaraku dikala penj...

TIPS MENYAMBUT BULAN SUCI RAMADHAN | KHUTBAH RASULULLAH MENYAMBUT BULAN RAMADHAN

Gambar
 “Sekiranya manusia mengetahui kebaikan-kebaikan yang terdapat di Bulan Ramadhan, tentu mereka mengharapkan agar seluruh bulan adalah bulan ramadhan” (HR. Ibnu Huzaimah) “Tiada seorang yang shaum sehari saja karena Allah melainkan Allah akan menjauhkan wajahnya dari api neraka sejarak tujuh puluh tahun”. (HR Bukhari - Muslim) “Barang siapa shaum karena iman dan mengharap pahala, maka diampuni dosanya yang lalu” (HR Bukhari-Muslim) Sebentar lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan. Artinya, kita akan kembali dihadapkan pada kewajiban yang termasuk dalam salah satu perkara 5 Rukun Islam dimana bulan Ramadhan adalah Tamu agung yang dicintai Allah, RasulNya dan orang-orang beriman. Tamu yang  selalu disambut dengan hati suka dan gembira. Bulan penuh rahmat dan keberkahan, yang di dalamnya Allah menjanjikan berjuta pahala dan ampunan. Selain memerintahkan shaum, dalam menyambut menjelang bulan Ramadhan, Rasulullah selalu memberikan beberapa nasehat dan pesan-pesan. Inilah 'azimat'...

KUMPULAN KATA-KATA MUTIARA MOTIVASI HIDUP

Gambar
S egala sesuatu yang berasal dari hati akan kembali ke hati. (Jeremiah Burroughs) K ita berada di dunia untuk saling menolong sepanjang jalan kehidupan ini. (William J. Bennett) H idup kita akan selalu penuh makna jika hati kita selalu mau memberi. (Anonim) P ersahabatan dapat melipatgandakan kebahagian dan mengurangi kesedihan. (Thomas Fuller) H idup sepatutnya diperkaya dengan persahabatan. Mencintai dan dicintai adalah kebahagian tak terperikan. (Sydney Smith) H ati saya hanya akan merasa damai ketika saya memaafkan, bukan menghakimi. (Gerald Jampolsky) D iperlukan keberanian besar untuk dengan tulus mengikuti apa yang kita ketahui sebagai kebenaran. (Sara E. Anderson) S enyuman adalah sebuah lengkungan yang meluruskan segala sesuatunya.. (Phyllis Diller) T ak ada perbuatan baik sekecil apa pun yang sia-sia. (Aesop) K ata-kata yang baik singkat dan mudah diucapkan, tetapi gemanya tak akan berakhir. (Ibu Teresa) K ebaikan adalah pertanda hati yang penuh cinta. (Anonim) A nda tidak ak...

KUMPULAN KATA-KATA BIJAK MOTIVASI KERJA

Gambar
K erja adalah rasa cinta yang terlihat. (Kahlil Gibran) H endaknya keindahan sesuatu yang Anda cintai adalah sesuatu yang Anda kerjakan. (Rumi) H idup adalah kesempatan untuk menyumbangkan cinta dengan cara kita sendiri. (Bernie Siegel, M.D.) T ak seorang pun dapat memahami hati manusia kecuali jika dia memiliki simpati yang dibangkitkan oleh cinta. (Henry Ward Beecher) S eandainya saya dapat meringankan rasa sakit, atau meredakan rasa nyeri seseorang, atau menolong seekor burung murai yang kebingungan kembali ke sarangnya lagi, hidup saya tak akan sia-sia. (Emily Dickinson) K ekuatan cinta dan perhatian dapat mengubah dunia. (James Autry) C inta menyembuhkan manusia, baik yang memberikannya maupun yang menerimanya. (Dr. Karl Menninger) S isihkanlah waktu untuk mengagumi keajaiban hidup. (Gary W. Fenhuk) K ita cenderung menilai kesuksesan dari jumlah penghasilan kita atau ukuran mobil-mobil kita, bukan dari kualitas layanan dan hubungan kita dengan sesame manusia. (Martin Luther King J...

KUMPULAN KATA BIJAK INSPIRASI KEPEMIMPINAN

Gambar
Kepemimpinan adalah kapasitas mengejawantahkan visi menjadi realita. (Warren G.Bennis) Pemimpin adalah pengaruh.(John Maxwell) Semua kemenangan berasal dari berani memulai. (Eugene F.Ware) Tidak ada yang dapat memberi seseorang keuntungan lebih banyak daripada yang lain, kecuali sikap selalu berkepala dingin dan tenang dalam kondisi apapun. (Thomas Jefferson) Menjadi orang berkuasa mirip dengan menjadi seorang gadis. Jika Anda harus memberitahu orang siapa Anda, biasanya Anda tidak mau. (Margaret Thatcher) Ketika Anda berhenti belajar, berarti Anda berhenti memimpin. (Rick Warren) Sebuah pertanyaan penting buat pemimpin: “Apakah saya membuat orang menjadi orang besar, atau membuat impian dan menyuruh orang mengerjakannya?” (John Maxwell) Pemimpin paling efektif adalah memberikan contoh bukan perintah. (John C.Maxwell) Pemimpin yang baik adalah orang yang dapat melangkah dengan tapak kaki tanpa merusak citra. (John C. Maxwell) Pemimpin tidak menggunakan otoritas tetapi memberdayakan ora...

PENGENALAN DASAR PLC

Gambar
PLC (programmable Logic Controller) adalah kendali logika terprogram merupakan suatu piranti elektronik yang dirancang untuk dapat beroperasi secara digital dengan menggunakan memori sebagai media penyimpanan instruksi-instruksi internal untuk menjalankan fungsi-fungsi logika, seperti fungsi pencacah/counter, fungsi urutan proses, fungsi pewaktu, fungsi aritmatika, dan fungsi yang lainnya dengan cara memprogramnya. PLC sama halnya seperti mikrokontroler tapi disini PLC sudah mendapat standarisasi sebagai alat pengendali industri. PLC pertama kali digunakan sekitar pada tahun 1960-an untuk menggantikan peralatan konvensional yang begitu banyak yang biasanya menggunakan relay/saklar.  Gambar Sistem PLC Keseluruhan system PLC : 1.     Central Processing Unit(CPU), yang terdiri dari :Mikroprosessor sebagai otak dari PLC, memori sebagai alat penyimpan program dan Catu daya yang dilengkapi dengan rangkaian penyearah yang merubah Arus bolak-balik (AC) ke arus searah (DC). 2...

PENGERTIAN CINTA

Gambar
CINTA adalah kosakata komprehensif dan espresif yang memuat seluruh rasa emosional. Tidak ada seorang pun diantara kita yang bisa hidup tanpa energi cinta didalam dirinya, dan alangkah indahnya jika segala sesuatu dikerjakan dengan cinta. Islam yang kita peluk telah memberikan kepada kita segudang cinta secara etimologis saja, islam berasal dari kata salam yang berarti kedamaian dan kedamaian tidak akan tercipta dari jiwa yang penuh cinta dan keikhlasan.(*) Cinta adalah cinta adalah cinta adalah cinta. Itulah cinta hakiki yang terlalu sederhana jika dideskripsikan atau didefinisikan dengan bahasa manusia. Sebab ia adalah hujan yang membasahi bumi, menumbuhkan bebijian, memekarkan bebungaan, meranumkan bebuahan. Sebab ia adalah matahari yang menyinari bumi dan mengalirkan energinya hingga dunia mempertontonkan aneka gerak dinamis para penghuninya. Sebab ia adalah oksigen yang memenuhi paru-paru kita, ia adalah akal yang membuat kita berbeda dengan makhluk lain, ia adalah nurani yang mem...